Kegiatan Sidak Distributor Beras

kegiatan Sidak Distributor Beras Premium yang dilaksanakan pada 
Selasa 30 Mei 2023 yang dipimpin oleh Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Daerah. Turut hadir Kepala Biro Perekonomian, Perwakilan Dinas Pangan Daerah, Satgas Pangan Polda Sulut, Deputi Kepala Perwakilan Divisi Perumusan dan Implememtasi Kekda BI Sulut, Perwakilan Bulog
dengan hasil sidak sebagai berikut:
• Tidak ada kenaikan harga hampir 2 Bulan
• Stok beras distributor Kalasey sebanyak 1.200 ton
• Beras 2 Merpati berasal dari Sulsel sedangkan beras Istana Pangan berasal dari Bolmong
• 1 kg beras premium dijual seharga Rp.12.500 dengan sistem pembayaran ke pengecer secara cash dan kredit
• Stok beras masih aman sampai Bulan Juli
• Dibutuhkan perhatian untuk stok dari Bulan Agustus sampei Bulan Maret
• Kebutuhan beras per bulan di Sulawesi Utara: 20.000 ton
• Beras Bulog tahap I akan masuk sebanyak 12.500 ton
• Beras Bulog tahap II akan masuk sebanyak 7.500 ton
• diharapkan Dinas Pertanian untuk mengecek ketersediaan beras di daerah masing-masing
• Permasalahan yg dihadapi oleh distributor adalah masalah modal karena hanya diberikan bantuan kredit untuk stok beras 1 Bulan
• Bank Indonesia akan mengundang pihak Perbankan untuk mencari solusi terkait penambahan kredit untuk pelaku usaha beras premium.


Tinggalkan Komentar